Kamis, 21 Juni 2012

Kamera 1 Gigapiksel Tercepat Di Dunia


Kamera yang biasa kita jumpai di pasaran rata-rata memiliki kemampuan menangkap gambar hingga 40 Megapiksel. Nah, kamera prototype berikut agaknya sukses mencengangkan sebagian khalayak.

Pasalnya, kemampuannya didesain untuk bisa mengcapture image hingga ratusan Megapiksel yang mana terdiri dari miliaran piksel (1 Megapiksel = 1 juta piksel). Diklaim, image yang dihasilkannya lewat sekali jepret bakal 1.000 kali lebih detail dari sebagian besar piranti yang ada sekarang.

Memang, piranti ini bukanlah kamera gigapiksel pertama yang dibesut. Namun, ia adalah piranti terkecil dan tercepat di dunia

"Kamera kami merekam 1 image gigapiksel dalam waktu kurang dari 10 detik," ujar David Brady salah satu anggota proyek itu kepada AFP.

Banyak manfaat yang dituai dari piranti ini. Membantu peningkatan keamanan di bandara, pengawasan di sektor militer hingga mengcover peristiwa-peristiwa olahraga adalah beberapa keuntungannya

Ya, dengan kemampuan 'monsternya' itu, ia mampu menangkap detail yang terlewatkan oleh mata manusia. Nantinya detail ini bisa dilihat lewat proses zoom tanpa harus mengorbankan kejernihan. Sistem optiknya sendiri terdiri dari lensa 6 cm dan 98 buah micro-camera yang mana masing-masing mengusung sensor 14 MP.

Lantas apa untungnya kamera tersebut saat dipakai untuk mengcover event olahraga? Brady mengatakan bahwa teknologinya juga mampu digunakan untuk melakukan streaming di internet dan memungkinkan penonton melakukan zoom in dan menyaksikan pertandingan dari berbagai pilihan perspektif serta resolusi.

Adalah para teknisi dari Amerika Serikat yang berada di balik kamera yang dijuluki AWARE-2 itu. Menilik dimensinya, Brady menambahkan bahwa sistem optiknya memiliki bobot sekitar 10 kg, namun dengan ditambah casing, berat totalnya menjadi 45 kg.

Piranti ini ditempatkan dalam sebuah box berukuran 75 cm X 50 cm X 50 cm. Untuk biaya pembuatan kamera seperti itu, ongkos yang dikeluarkan mencapai USD 100,000 - USD 250,000.
Sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar