Selasa, 28 Februari 2012

Wow ! Ponsel Android Lahir 850ribu Tiap Hari

Gadget yang mengusung sistem operasi Android benar-benar telah 'mewabah'. Kini, kekuasaan si robot hijau sudah sampai 300 juta perangkat. Dimana aktivasinya mencapai 850 ribu unit Android per hari!

Demikian update yang diberikan Chief Android Google Andy Rubin di sela Mobile World Congress 2012 yang berlangsung di Barcelona, Spanyol.

Padahal pada Desember lalu, Rubin pernah menyebut jika aktivasi per hari Android 'baru' mencapai 700 ribu unit. Artinya dalam waktu dua bulan, angka itu langsung melonjak dengan tambahan 150 ribu aktivasi.

Rubin juga mengungkap data bahwa perangkat yang 'berjiwa' Android kini sudah tersebar sampai 300 juta unit di seluruh dunia. Sementara Android market sudah memiliki koleksi sebanyak 450 ribu aplikasi.

Jumlah aplikasi ini juga sudah membengkak jika dibandingkan tahun lalu yang baru memiliki 150 ribu aplikasi yang bisa diunduh Android fan boy.

"Tak hanya itu, kini sudah 1 miliar aplikasi yang telah didownload setiap bulannya dari market," imbuh Rubin,
Sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar